PENGARUH WORD OF MOUTH DAN BAURAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DAN DAMPAKYA PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN DI ADINATA CELL SIDOARJO

Alfiana, Nurul (2019) PENGARUH WORD OF MOUTH DAN BAURAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DAN DAMPAKYA PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN DI ADINATA CELL SIDOARJO. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAK NURUL ALFIYAH - 15211079.pdf

Download (88kB)
[img] Text
BAB I NURUL ALFIYAH - 15211079.pdf

Download (160kB)
[img] Text
RESUME NURUL ALFIYAH - 15211079.pdf

Download (230kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: pengaruh Word Of Mouth terhadap Minat Beli Konsumen, pengaruh Bauran Promosi terhadap Minat Beli Konsumen, pengaruh Word Of Mouth terhadap Keputusan Pembelian, pengaruh Buaran Promosi terhadap keputusan pembelian, pengaruh Minat Beli Konsumen terhadap Keputusan pembelian, pengaruh Word Of Mouth terhadap Keputusan Pembelian melalui Minat Beli Konsumen, pengaruh Bauran Promosi terhadap Keputusan Pembelian melalui Minat Beli Konsumen di Adinata Cell Sidorajo. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu, penelitian yang menitikbertkan pada pengujian hipotesa dengan alat analisa metode statistic dan mengasilkan kesimpulan yang dapat di generalisasikan. Sampel pada penelitian ini sebanyak 80 orang responden yang merupakan konsumen Adinata Cell Sidoarjo. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menyebar angket penelitian dan dokumentasi. Analisis yang digunakan yaitu analisis jalur (Path Analysis) dengan software SPSS 16.0. Hasil penelitian ini diketahui bahwa: Word Of Mouth berpengaruh tidak signifikan terhadap Minat Beli Konsumen dengan angka t-hitung sebesar 0,801 < t-tabel sebesar 1,665 dan besar koefisien jalur beta sebesar 0,092; Bauran Promosi berpengaruh signifikan terhadap Minat Beli dengan angka t-hitung sebesar 2,346 > t-tabel sebesar 1,665 dan besar jalur beta sebesar 0,27; Word Of Mouth berpengaruh tidak sigifikan terhadap Keputusan Pembelian dengan angka t-hitung sebesar -1,355 < t-tabel sebesar 1,665 dan besar jalur beta sebesar -0,129; Bauran Promosi berpengaruh tidak signifikan terhadap Keputusan pembelian dengan angka t-hitung sebesar 1,538 < t-tabel sebesar 1,665 dan besar jalur beta sebesar 0,151; Minat beli berpengaruh signifikan terhadap Keputusan pembelian dengan angka t-hitung sebesar 2,346 > t-tabel sebesar 1,665 dan besar jalur beta sebesar 0,589; Minat Beli Konsumen mampu memediasi antara Word Of Mouth dengan Keputusan pembelian dengan nilai total lebih besar dari nilai direcnya yaitu -0,101>-0,175; Minat Beli Konsumen mampu memediasi antara Bauran promosi dengan Keputusan Pembelian dengan nilai total lebih besar dari nilai direcnya yaitu 0,388>0,189. Kata kunci: Word of Mouth, Bauran Promosi, Minat Beli Konsumen, Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Word of Mouth, Bauran Promosi, Minat Beli Konsumen, Keputusan Pembelian
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 16 Oct 2019 09:05
Last Modified: 03 Feb 2022 09:35
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/993

Actions (login required)

View Item View Item