PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, VISI DAN MISI ORGANISASI, CARA KERJA KEPEMIMPINAN, PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DIRI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PT PLN UPT SURABAYA

DHANA, LINTA UNTSA SIFA (2021) PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, VISI DAN MISI ORGANISASI, CARA KERJA KEPEMIMPINAN, PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DIRI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PT PLN UPT SURABAYA. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAK - LINTA UNTSA SIFA DHANA - 17210803.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I - LINTA UNTSA SIFA DHANA - 17210803.pdf

Download (218kB)
[img] Text
JURNAL - LINTA UNTSA SIFA DHANA - 17210803.pdf

Download (394kB)

Abstract

PT. PLN (Persero) memiliki banyak unit yang tersebar di seluruh Indonesia, salah satu unit PT. PLN (Persero) adalah PT. PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali serta Unit Pelaksana Transmisi Surabaya atau PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya. PT. PLN (Persero) UIT JBTB Surabaya berperan sebagai salah satu unit pelaksana pemeliharaan transmisi dengan wilayah kerja UPT Surabaya, yang mencakup wilayah Surabaya dan Sidoarjo. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Lingkungan Kerja, Visi dan Misi Organisasi, Cara Kerja Kepemimpinan, Pelatihan dan Pengembangan Diri terhadap Kinerja Pegawai PT. PLN (Persero) UPT Surabaya (Studi kasus pada PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya. Populasi penelitian ini adalah para pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya yang berjumlah 30 pegawai. Adapun sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 30 orang pegawai atau dengan kata lain seluruhnya digunakan sebagai sampel. Teknik analisis data digunakan oleh peneliti adalah analisis deskriptif, analisis regresi linear berganda, uji T, dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya; (2) Visi dan misi organisasi tidak berpengaruh secara parsial terhadap kinerja pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya; (3) Cara kerja kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya; (4) Pelatihan dan pengembangan diri berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya; serta (5) Lingkungan kerja, visi dan misi organisasi, cara kerja kepemimpinan, serta pelatihan dan pengembangan diri berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kinerja pegawai PT. PLN (Persero) UIT JBTB UPT Surabaya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Kerja, Visi, Misi, Kepemimpinan, Pelatihan, Pengembangan, Kinerja.
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 07 Mar 2023 03:25
Last Modified: 07 Mar 2023 03:25
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/3465

Actions (login required)

View Item View Item