ASRIVENI, DEVI (2020) PENGARUH TUNJANGAN KINERJA, DISIPLIN KERJA DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. USAHA UTAMA BERSAUDARA (LAWANG AGUNG SURABAYA). Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
16251152 - ABSTRAK DEVI ASRIVENI.pdf Download (214kB) |
|
Text
16251152 - BAB I DEVI ASRIVENI.pdf Download (269kB) |
|
Text
16251152 - JURNAL DEVI ASRIVENI.pdf Download (596kB) |
Abstract
Penelitian ini didasari karena tumbuh dan berkembangnya sumber daya manusia merupakan aset yang harus ditingkatkan secara efektif dan efisien sehingga akan terwujud kinerja yang optimal. Untuk mencapai yang dimaksud, PT. Usaha Utama Bersaudara (Lawang Agung Surabaya) harus mampu menciptakan situasi atau kondisi yang mendorong karyawan untuk mengembangkan kemampuan dan ketampilan secara optimal khususnya dalam hal kinerja. Perlunya memperhatikan stress kerja dan lingkungan kerja dari tahun ketahun yang mengalami era globalisasi di berbagai aspek perekonomian. Beberapa faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan yaitu tunjangan kinerja, disiplin kerja dan pelatihan kerja. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu, penelitian yang menitikberatkan pada pengujian hipotesa dengan alat analisa metode statistik dan menghasilkan kesimpulan yang dapat digeneralisasikan. Sampel penelitian ini menggunakan karyawan PT. Usaha Utama Bersaudara (Lawang Agung Surabaya). Sampel responden dalam pnelitian ini menggunakan metode non probability sampling. Sedangkan metode pengambilan sampel penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh atau sensus. Alat uji yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda dengan software SPSS 15.0. Setelah dilakukan pengujian atas hipotesis yang diajukan, maka diperoleh nilai koefisien regresi variabel Tunjangan sebesar 0.522, variabel Disiplin Kerja sebesar 0.361 dan variabel Pelatihan sebesar 0.546. Dan nilai uji F sebesar Fhitung 115.371 > Ftabel 2.70 dan tingkat signifikan sebesar 0.000 < 0.05, yang artinya variabel Tunjangan, Disiplin kerja dan Pelatihan secara simultan mempengaruhi Kinerja karyawan. Hasil uji t Tunjangan bernilai t Hitung = 5.101 > t Tabel = 1.98447, Disiplin Kerja bernilai t Hitung = 5.053 > t Tabel = 1.98447 dan Pelatihan bernilai t Hitung = 6.622 > t Tabel = 1.98447, yang artinya variabel Tunjangan, Disiplin Kerja dan Pelatihan mempengaruhi Kinerja Karyawan secara parsial. Dan pada penelitian ini, ternyata variabel Pelatihan yang paling mempengaruhi Kinerja Karyawan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tunjangan, Disiplin Kerja, Pelatihan, Kinerja Karyawan |
Subjects: | Manajemen |
Divisions: | S1 Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 27 Oct 2021 08:43 |
Last Modified: | 27 Oct 2021 08:43 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/2376 |
Actions (login required)
View Item |