ANALISIS YANG DIPERTIMBANGKAN OLEH BANK BRI DALAM PEMBERIAN KREDIT (STUDI KASUS DI BANK BRI CABANG TANJUNG PERAK SURABAYA)

DAVID, IMMANUEL (2020) ANALISIS YANG DIPERTIMBANGKAN OLEH BANK BRI DALAM PEMBERIAN KREDIT (STUDI KASUS DI BANK BRI CABANG TANJUNG PERAK SURABAYA). Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
15310368 - ABSTRAK IMMANUEL DAVID.pdf

Download (52kB)
[img] Text
15310368 - BAB I IMMANUEL DAVID.pdf

Download (76kB)

Abstract

Salah satu bank pemerintah yang mudah dijumpai sampai ke pelosok dan sangat dekat dengan para UMKM adalah Bank Rakyat Indonesia. Layanan yang diberikan BRI sama halnya dengan perbankan lainnya, dengan misi mengutamakan pelayanan ke segmen mikro, kecil dan menengah untuk menunjang peningkatan ekonomi rakyat. Layanan pinjaman BRI sangat membantu bagi debitur yang ingin mengembangkan usahanya maupun debitur yang ingin berinvestasi. Proses dan yang menjadi pertimbangan pemberian kredit juga sangat diperhatikan sebelum kredit dicairkan. Hal ini dilakukan agar penggunaan kredit sesuai dengan tujuan kredit, dan debiturpun dapat memenuhi tanggung jawabnya dalam melunasi hutangnya sampai batas waktu yang telah ditentukan. Pertimbangan pemberian kredit oleh lembaga keuangan memiliki standar yang sama, yaitu mempertimbangkan prinsip 5C (character, capacity, capital, collateral, condition). BRI cabang Tanjung Perak adalah salah satu BRI Cabang yang ada di Surabaya. BRI cabang Tanjung Perak dalam manyalurkan pemberian kredit fokus pada 3 hal yaitu penerapan prinsip kehati-hatian (5C), persetujuan kredit sampai dengan pengawasan kredit.Tidak hanya pertimbangan di awal pemberian kredit, tapi BRI sangat memperhatikan sampai kredit dilunasi untuk menjaga kualitas kredit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: kredit, prinsip kehati-hatian
Subjects: Akuntansi
Divisions: S1 Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 02 Nov 2020 05:54
Last Modified: 12 Jan 2023 02:11
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/1876

Actions (login required)

View Item View Item