PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. K-LINE MOBARU DIAMOND INDONESIA DI SIDOARJO

PURWITOSARI, INDAH (2017) PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. K-LINE MOBARU DIAMOND INDONESIA DI SIDOARJO. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
13210771 - ABSTRAK INDAH PURWITOSARI.pdf

Download (26kB)
[img] Text
13210771 - BAB I INDAH PURWITOSARI.pdf

Download (45kB)

Abstract

Tujuan dalam perusahaan ekspedisi mobil adalah untuk memberikan pelayanan yang maksimal demi kepuasan para customer, selain itu agar bisa terus bertahan diantara banyaknya perusahaan ekspedisi lain yang bermunculan. Kepuasan customer adalah tolak ukur dari kinerja karyawan. Kepemimpinan yang dijalankan di PT. K-Line Mobaru Diamond Indonesia berdasarkan hasil tabulasi data menunjukkan bahwa pemimpin adalah orang yang dihormati oleh para karyawan. Hal ini menunjukkan bahwa pemimpin merupakan orang yang dihormati dan dapat memberikan contoh yang baik bagi karyawan. Namun, terdapat kekurangan dalam kepemimpinan yang dijalankan, yaitu pemimpin yang kurang memotivasi dan menstimulasi ide kreatif karyawan. Karyawan di PT. K-Line Mobaru Diamond Indonesia memiliki motivasi kerja yang sangat tinggi, hanya pemberian motivasi harus lebih ditingkatkan melalui pemberian penghargaan dan prestasi kerja, dan memperbanyak kesempatan untuk para karyawan menghabiskan waktu bersama untuk mempererat hubungan satu sama lain. Penelitian ini dilakukan dengan jumlah populasi sebanyak 160 orang dan diambil sample sebanyak 115 orang. Pengambilan data dengan menggunakan kuesioner dan wawancara, Adapun variabel dalam penelitian ini terbagi menjadi dua, yaitu variabel independen dan dependen. Variabel independen terdiri dari kepemimpinan dan motivasi kerja karyawan, dan variabel dependennya adalah kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan dengan menguji validitas dan reliabilitas instrument, selanjutnya data dianalisis menggunakan metode analisis jalur (Path Analysis), dan diuji menggunakan Uji F. Setelah dilakukan penelitian dan melalui proses analisis data diperoleh hasil bahwa secara parsial kepemimpinan dan motivasi kerja karyawan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan, yaitu sebesar 15.6% dan 22.6%, sedangkan secara simultan kedua variabel memiliki pengaruh sebesar 38.2% terhadap kinerja karyawan, 61.8% lainnya berasal dari faktor-faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Berdasarkan hasil analisis juga didapatkan persamaan struktur : Y = 10,129 + 0.306X1 + 0.424X2

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Motivasi Kerja, dan Kinerja Karyawan.
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 24 Oct 2018 08:47
Last Modified: 02 Feb 2023 01:57
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/143

Actions (login required)

View Item View Item