PENGARUH PENDIDIKAN GURU DAN PELATIHAN GURU TERHADAP KINERJA GURU SERTEA PRESTASI SISWA PADA YAYASAN PENDIDIKAN AS-SYA’ADAH DI GRESIK

AFANDI, KHARIS (2019) PENGARUH PENDIDIKAN GURU DAN PELATIHAN GURU TERHADAP KINERJA GURU SERTEA PRESTASI SISWA PADA YAYASAN PENDIDIKAN AS-SYA’ADAH DI GRESIK. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
15211126 - ABSTRAK KHARIS AFANDI.pdf

Download (186kB)
[img] Text
15211126 - BAB I KHARIS AFANDI.pdf

Download (259kB)
[img] Text
15211126 - JURNAL KHARIS AFANDI.pdf

Download (899kB)

Abstract

Guru merupakan salah satu faktor yang dominan dan penting dalam pendidikan formal. Untuk meningkatkan mutu pendidikan salah satu syarat utamanya adalah meningkatkan kualitas tenaga edukatifnya yaitu guru. Ada banyak hal yang mempengaruhi kinerja guru dan prestasi siswa diantaranya yaitu tingkat pendidikan guru dan pelatihan guru yang pernah di ikutinya. Tujuan penelitian ini adalah ( 1 ) menjelaskan pengaruh tingkat pendidikan guru terhadap Kinerja guru di Yayasan Pendidikan As – Syari’ah As – Sa’adah ( 2 ) menjelaskan pengaruh pelatihan guru terhadap Kinerja guru di Yayasan Pendidikan As – Syari’ah As – Sa’adah ( 3 ) menjelaskan pengaruh tingkat pendidikan guru terhadap Prestasi siswa melalui kinerja guru di Yayasan Pendidikan As – Syari’ah As – Sa’adah ( 4 ) menjelaskan pengaruh pelatihan guru terhadap prestasi siswa melalui Kinerja guru di Yayasan Pendidikan As – Syari’ah As – Sa’adah ( 5 ) menjelaskan pengaruh tingkat pendidikan dan pelatihan guru terhadap prestasi siswa melalui kinerja guru di Yayasan Pendidikan As – Syari’ah As – Sa’adah.Untuk mencapai tujuan di atas, digunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Instrument yang digunakan yaitu berupa angket. Pengujian instrument menggunakan uji validitas dan reabilitas. Sedangkan metode analisis data menggunakan analisis jalur ( path analysis ). Hasil penelitian yang telah dulakukan menyatakan bahwa : ( 1 ) Diketahui pengaruh langsung yang diberikan dari Pendidikan Guru terhadap Prestasi Siswa sebesar – 0,139. ( 2 ) Sedangkan pengaruh tidak langsung tidak langsung dari Pendidikan Guru melalui Kinerja Guru terhadap Prestasi Siswa adalah perkalian antara nilai beta Pendidikan Guru terhadap Kinerja Guru dengan nilai beta Kinerja guru terhadap Prestasi Siswa yaitu : 0,252 X 0,784 = 0,197, hasil ini menunjukkan bahwa secara tidak langsung Pendidikan Guru melalui Kinerja Guru mempunyai pengaruhb yang signifikan terhadap Pretsasi Siswa. ( 3 ) Diketahui pengaruh langsung yang diberikan dari Pelatihan Guru terhadap Prestasi Siswa sebesar 0,172. ( 4 ) Sedangkan pengaruh tidak langsung dari Pelatihan Guru melalui Kinerja Guru terhadap Prestasi Siswa adalah yaitu : 0,501 X 0,784 = 0,392. Dan pengaruh tidak langsung sebesar 0,392. Secara tidak langsung Pelatihan Guru melalui Kinerja Guru mempunyai pengaruh signifikan terhadap Prestasi Siswa. ( 5 ) Dari hasil perhitungan, diperoleh angka F – hitung sebesar 26,109 > F – table sebesar 2,96 sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya adalah Pendidikan Guru, Pelatihan Guru dan Kinerja Guru secara simultan mempengaruhi Prestasi Siswa. Kata kunci : Pendidikan Guru, Pelatihan Guru, Kinerja Guru, Prestasi Siswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Guru, Pelatihan Guru, Kinerja Guru, Prestasi Siswa
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 10 Oct 2019 04:19
Last Modified: 19 Dec 2022 09:23
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/929

Actions (login required)

View Item View Item