ANALISA PENENTUAN HARGA POKOK PRODUK FRAME RESIN PADA HOME INDUSTRI ART SOUVENIR

AGUSTIN, IENA (2017) ANALISA PENENTUAN HARGA POKOK PRODUK FRAME RESIN PADA HOME INDUSTRI ART SOUVENIR. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
13310102 - ABSTRAK IENA AGUSTIN.pdf

Download (51kB)
[img] Text
13310102 - BAB I IENA AGUSTIN.pdf

Download (62kB)

Abstract

Informasi biaya pada perusahaan yang berproduksi berdasarkan pesanan pada umumnya dibutuhkan untuk menentukan harga pokok produk pada perusahaan skala industri besar maupun usaha kecil dan menengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui cara perhitungan harga pokok produk oleh art souvenir, juga metode yang digunakan perusahaan dalam menghitung harga pokok produk,serta untuk mengetahui komponen biaya apa saja yang dikeluarkan pada saat menentukan harga pokok produk.Biaya produksi merupakan unsur biaya yang besar jumlahnya dibandingkan dengan biaya periode (biaya pemasaran, biaya administrasi dan umum) mengingat pentingnya harga pokok produk dalam perusahaan maka perusahaan harus dapat memperhitungkan biaya produksi untuk mendapatkan harga pokok produk yang akurat.Metodepenelitian yang digunakanadalahmetodekualitatifdeskriptifdimanatahap – tahap yang dilakukanadalahteknikpengumpulan data mengunakanwawancara, observasi, dokumentasisertapenelitiankepustakaan.Home industri art souvenir telah melakukan perhitungan biaya produksi untuk mendapatkan harga pokok produk. Tetapi hal tersebut belum tepat, karena dalam perhitungan yang dilakukan art souvenir belum merinci semua biaya yang dikeluarkan selama proses produksi. Hasil penelitian, perhitungan harga pokok produk home industri art souvenir dibandingkan dengan metode full costingdidapatkan hasil harga pokok produk yang berbeda. Hasil perhitungan harga pokok yang didapat oleh art souvenir sebesar Rp 1.926 + 50% = Rp 2.889 per 100gr dan yang didapatkan dengan menggunakan metode full costing sebesar Rp 3.481 per 100gr jadi selisih perbedaan harga pokok produk Rp 592. Kata Kunci :HargaPokokProduk, Full Costing

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: HargaPokokProduk, Full Costing
Subjects: Akuntansi
Divisions: S1 Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 07 Oct 2019 05:34
Last Modified: 19 Dec 2022 08:28
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/888

Actions (login required)

View Item View Item