KURNIAWAN, MOCHAMMAD DODIK (2019) PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN INSENTIF TERHADAP MOTIVASI KERJA YANG BERDAMPAK PADA KINERJA KARYAWAN PADA PT. TRIAS SENTOSA TBK. SURABAYA. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
ABSTRAK MOCHAMMAD DODIK KURNIAWAN.docx Download (13kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan insentif terhadap motivasi kerja serta dampaknya pada kinerja karyawan PT. Trias Sentosa Tbk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara langsung variabel kepemimpinan dan variabel insentif terhadap variabel kinerja karyawan, pengaruh secara tidak langsung antara variabel kepemimpinan dan variabel insentif terhadap variabel kinerja karyawan melalui variabel motivasi kerja sebagai variabel intervening. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu penelitian yang menitikberatkan pada pengujian hipotesis dengan alat analisis metode statistik dan menghasilkan kesimpulan. Populasi penelitian ini adalah 50 orang merupakan karyawan karyawan PT. Trias Sentosa Tbk. dan sampel sejumlah 50 orang menggunakan sensus. Metode pengumpulan data dokumentasi dan kuesioner, metode analisis yaitu uji instrumen (uji validitas dan uji reliabilitas), analisis deskriptif persentase, uji asumsi klasik, uji koefisien determinasi (R2), uji t dan analisis jalur (path analysis) menggunakan SPSS 21.0 for Windows. Berdasarkan hasil analisis jalur diketahui bahwa pengaruh variabel kepemimpinan dan variabel insentif terhadap variabel kinerja karyawan yaitu, variabel kepemimpinan mempunyai pengaruh langsung sebesar 0,155, dan variabel insentif mempunyai pengaruh langsung sebesar 0,330. Motivasi kerja sebagai variabel intervening mempunyai pengaruh sebesar 0,281 terhadap variabel kinerja karyawan. Kemudian jika kepemimpinan melalui motivasi kerja untuk mempengaruhi kinerja karyawan, diketahui pengaruhnya sebesar 0.039. Sedangkan insentif jika melalui motivasi kerja untuk mempengaruhi kinerja karyawan, diketahui pengaruhnya sebesar 0.067. Berdasarkan hal ini dapat terlihat bahwa, pengaruh kepemimpinan dan insentif terhadap kinerja karyawan akan lebih besar tanpa melalui motivasi kerja. Berdasarkan hasil koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,022 pada variabel terikat motivasi kerja, berarti persentase pengaruh kepemimpinan dan insentif terhadap motivasi kerja sebesar 2,2%. Koefisien determinan sebesar 0,063 untuk variabel terikat kinerja karyawan, berarti persentase pengaruh kepemimpinan, insentif dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan sebesar 6,3%. dan berdasarkan hasil dari regresi berganda juga menunjukkan hasil bahwa kepemimpinan, insentif dan motivasi kerja memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci : Kepemimpinan, Insentif, Motivasi kerja dan Kinerja karyawan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepemimpinan, Insentif, Motivasi kerja dan Kinerja karyawan |
Subjects: | Manajemen |
Divisions: | S1 Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 30 Sep 2019 04:12 |
Last Modified: | 19 Dec 2022 05:02 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/814 |
Actions (login required)
View Item |