MANDANA, YONGGA (2017) ANALISIS PERANAN BIAYA BAHAN BAKU, BIAYA OVERHEAD PABRIK DAN BIAYA TENAGA KERJA LANGSUNG TERHADAP BIAYA PRODUKSI HOUSEWARE (Studi Kasus Pada PT. Diansari Puri Plastindo). Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
13310277 - ABSTRAK YONGGA MANDANA.pdf Download (23kB) |
|
Text
13310277 - BAB I YONGGA MANDANA.pdf Download (37kB) |
Abstract
Tujuan utama didirikannya suatu perusahaan adalah untuk memperoleh laba yang optimal. Salah satu hal penting yang harus dilakukan oleh perusahaan manufaktur adalah dengan meminimumkan biaya produksi namun tetap menghasilkan produk yang berkualitas. Peningkatan hasil produksi berkaitan langsung dengan biaya produksi. Biaya yang dikeluarkan dalam produksi houseware yaitu, biaya bahan baku, biaya overhead pabrik dan biaya tenaga kerja lansgung. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik deskripsi kualitatif yaitu, teknik analisis yang berupa mendeskripsikan atau mengungkapkan karakteristik variabel-variabel yang menjadi fokus peneliti yaitu mengungkapkan hal-hal yang berkaitan dengan biaya produksi pada PT. Diansari Puri Plastindo. Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran deskripsi secara sistematis tentang peranan biaya-biaya, dan jenis penelitian ini adalah studi kasus dengan menggunakan metode deskriptif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder . Peranan biaya bahan baku, biaya overhead pabrik dan biaya tenaga kerja langsung terhadap biaya produksi yakni peranan biaya bahan baku tahun 2011 bulan desember yakni 47% dari biaya produksi, peranan biaya overhead pabrik tahun 2011 bulan desember 45% dan peranan biaya tenaga kerja langsung terhadap produksi tahun 2011 bulan desember 8%. Peranan biaya bahan baku terhadap biaya produksi tahun 2012 bulan desember yakni 47%, peranan biaya overhead pabrik tahun 2012 bulan desember 43% dan peranan biaya tenaga kerja langsung terhadap produksi tahun 2012 bulan desember 10%. Pada tahun 2013 peranan biaya bahan baku terhadap biaya produksi yakni 53%, Biaya overhead pabrik tahun 2013 bulan desember 38% dan peranan biaya tenaga kerja langsung terhadap produksi tahun 2013 bulan desember 9%. Kata Kunci : Biaya Produksi, Biaya Bahan Baku, Biaya Overhead Pabrik dan Biaya Tenaga Kerja Langsung.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Biaya Produksi, Biaya Bahan Baku, Biaya Overhead Pabrik dan Biaya Tenaga Kerja Langsung Biaya Produksi, Biaya Bahan Baku, Biaya Overhead Pabrik dan Biaya Tenaga Kerja Langsung |
Subjects: | Akuntansi |
Divisions: | S1 Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 16 Apr 2019 01:54 |
Last Modified: | 23 Feb 2023 09:44 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/422 |
Actions (login required)
View Item |