PENGARUH FUNDAMENTAL KEUANGAN TERHADAP BETA SAHAM PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR PADA INDEKS LQ 45

TRIANA, ARISKA (2021) PENGARUH FUNDAMENTAL KEUANGAN TERHADAP BETA SAHAM PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR PADA INDEKS LQ 45. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAK - ARISKA TRIANA - 17210419.pdf

Download (105kB)
[img] Text
BAB I - ARISKA TRIANA - 17210419.pdf

Download (102kB)
[img] Text
JURNAL - ARISKA TRIANA - 17210419.pdf

Download (288kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fundamental keuangan perusahaan terhadap beta saham perusahaan yang terdaftar pada Indeks LQ 45. Fundamental keuangan tersebut adalah rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, profitabilitas dan pasar. Periode penelitian yang di teliti adalah tahun 2015 - 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar pada Indeks LQ 45 tahun 2015 – 2019. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 20 perusahaan yang digunakan sebagai sampel. Data diperoleh dari www.idx.co.id, m.investing.com dan website resmi masing – masing perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio likuiditas, solvabilitas dan aktivitas tidak berpengaruh terhadap beta saham. Sedangkan rasio profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap beta saham. Serta rasio pasar berpengaruh negatif dan signifikan terhadap beta saham. Secara simultan rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, profitabilitas dan pasar berpengaruh terhadap beta saham perusahaan. Nilai R square sebesar 12,1% menunjukkan bahwa rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, profitabilitas dan pasar memiliki pengaruh terhadap beta saham sebesar 12,1% sedangkan sisanya 87,9% dipengaruhi oleh variabel lain

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Fundamental Keuangan, Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas, Profitabilitas, Pasar dan Beta Saham.
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 09 Mar 2023 03:40
Last Modified: 09 Mar 2023 03:40
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/3524

Actions (login required)

View Item View Item