UTAMI, RITA SRI (2022) ANALISIS PENERAPAN PSAK 1 REVISI TAHUN 2019 TENTANG PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN PADA PT. IPM SIDOARJO. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
ABSTRAK - RITA SRI UTAMI - 18310022.pdf Download (15kB) |
|
Text
BAB I - RITA SRI UTAMI - 18310022.pdf Download (94kB) |
|
Text
JURNAL - RITA SRI UTAMI - 18310022.pdf Download (74kB) |
Abstract
Penelitian ini merupakan salah satu jenis penelitian kualitatif deskriptif yang dilakukan di salah satu perusahaan dalam sektor kemasan plastik yang berada di wilayah industri Sidoarjo yaitu PT. International Packaging Manufacturing atau yang lebih singkat dikenal dengan sebutan PT. IPM. Pada penelitian ini memiliki salah satu tujuan untuk mengetahui implementasi terhadap PSAK No. 1 tentang Penyajian Laporan Keuangan yang terdiri dari Neraca, Laporan Laba Rugi, Laporan Arus Kas, Laporan Perubahan Ekuitas, Catatan atas Laporan Keuangan yang telah disajikan oleh PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM). Metode pengumpulan data yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah wawancara dan observasi. Dalam penelitian ini wawancara yang dilakukan dengan staf bagian keuangan dari PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) untuk mengetahui atau mendapatkan informasi tentang laporan keuangan yang biasa disajikan oleh PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM). Serta pengumpulan data menggunakan metode observasi yang dilakukan peneliti dengan membandingkan laporan keuangan yang dimiliki oleh PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) dengan laporan keuangan yang bertujuan untuk melihat apakah penyajian PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) sudah sesuai dengan unsur-unsur laporan keuangan yang sesuai dengan PSAK No. 1. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teori menurut Miles & Huberman. Dalam menganalisis data, ada 3 tahapannya yaitu dengan mereduksi data, memaparkan data dan menarik kesimpulan dan memverifikasinya. Penelitian ini terlebih dahulu membandingkan dan menganalisis objek penelitian dari konsep perbandingan kebijakan akuntansi dan penyajian laporan keuangan, lalu peneliti melakukan penyesuaian dan membandingkan dengan laporan keuangan yang sesuai menurut PSAK No. 1. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) sudah menerapkan PSAK No. 1 dan laporan keuangannya sudah mencakup dari unsur-unsur PSAK No. 1. Pada laporan keuangan PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) sudah terdiri dari Neraca, Laporan Laba Rugi, Laporan Arus Kas, Laporan Perubahan Ekuitas dan Catatan atas Laporan Keuangan. Namun, pada laporan keuangan PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) memiliki tingkat persentase pada laporan keuangan yang sesuai PSAK No. 1 karena nama akun atau pos yang harus tersedia pada laporan keuangan menurut PSAK No. 1 masih ada yang belum disajikan pada laporan keuangan PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM). Untuk tingkat kesesuaian laporan keuangan PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) yang terdiri dari Neraca 70,58%, Laporan laba rugi 60%, Laporan arus kas 100%, Laporan perubahan ekuitas 75%, Catatan atas laporan keuangan 100%. Jadi, kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa PT. International Packaging Manufacturing (PT. IPM) sudah menyajikan laporan keuangan menurut PSAK No. 1 dengan rincian sudah menyajikan laporan keuangan yang meliputi Neraca, Laporan Laba Rugi, Laporan Arus Kas, Laporan Perubahan Ekuitas, dan Catatan Laporan Keuangan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Laporan, Keuangan, PSAK , Neraca, Ekuitas |
Subjects: | Akuntansi |
Divisions: | S1 Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 13 Feb 2023 03:50 |
Last Modified: | 13 Feb 2023 03:50 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/3129 |
Actions (login required)
View Item |