LESTARI, SANDRA DEWI (2019) ANALISIS KETERLAMBATAN PEMBAYARAN TERMIN TERHADAP OPERASIONAL PT. GALORY JASA SARANA SURABAYA PERIODE 2014 – 2018. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
16310451 - ABSTRAK SANDRA DEWI LESTARI.pdf Download (77kB) |
|
Text
16310451 - BAB I SANDRA DEWI LESTARI.pdf Download (439kB) |
|
Text
16310451 - JURNAL SANDRA DEWI LESTARI.pdf Download (189kB) |
Abstract
PT. Galory Jasa Sarana merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi yang terletak di Gunung Anyar Harapan, Surabaya. Perusahaan ini telah menangani beberapa proyek besar, salah satunya pembangunan Jembatan Ketapang Banyuwangi. Dalam menjalankan kegiatan operasionalnya, PT. Galory Jasa Sarana menggunakan dana dari pembayaran termin yang diberikan oleh klien untuk membeli material bangunan hingga membayar karyawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana efek keterlambatan pembayaran termin terhadap operasional PT. Galory Jasa Sarana selama periode 2014 – 2018. Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Objek penelitian ini adalah PT. Galory Jasa Sarana. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis kualitatif yaitu suatu penelitian yang bertujuan untuk memberikan atau menjabarkan suatu keadaan atau fenomena yang terjadi saat ini dengan menggunakan prosedur ilmiah untuk menjawab masalah secara aktual. Sampel penelitian ini merupakan narasumber atau informan penelitian yang relevan memberikan informasi yang berkaitan dengan topik penelitian ini, yakni manajer keuangan dan manajer operasional. Hasil penelitian menyimpulkan pembayaran termin yang tidak teratur atau mengalami keterlambatan dapat merugikan PT Galory Jasa Sarana. Biaya proyek untuk tahap kegiatan proyek selanjutnya dapat menjadi tanggungan dari pihak kontraktor. Proyek dapat berhenti atau mengalami penambahan waktu pelaksanaan karena dana pemilik proyek terbatas
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keterlambatan Pembayaran, Operasional Proyek, Kostruksi |
Subjects: | Akuntansi |
Divisions: | S1 Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 17 Dec 2021 07:49 |
Last Modified: | 17 Dec 2021 07:49 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/2511 |
Actions (login required)
View Item |