PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH TABUNGAN SIMPEDES PADA BRI UNIT MENANGGAL SURABAYA

RIZAL, SYAMSUL (2019) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH TABUNGAN SIMPEDES PADA BRI UNIT MENANGGAL SURABAYA. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA.

[img] Text
16211201 - ABSTRAK SYAMSUL RIZAL.pdf

Download (112kB)
[img] Text
16211201 - BAB I SAMSYUL RIZAL.pdf

Download (89kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan nasabah Tabungan Simpedes pada Bank BRI Unit Menanggal Surabaya. Dalam hal ini tingkat kepuasan diukur menggunakan dimensi kualitas pelayanan antara lain Tangible, Reliability, Responsiveness, Emphaty dan Assurance. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode Service Quality (Servqual), dimana perhitungan tingkat kepuasan didapat dari selisih antara tingkat harapan dengan tingkat persepsi atau yang dirasakan oleh nasabah Tabungan Simpedes BRI Unit Menanggal Surabaya. Alat uji yang digunakan adalah uji reliabilitas dan uji validitas yang memakai software SPSS 26.0.0 setelah dilakukan uji reliabilitas dan uji valditas, hasil uji data menunjukkan data valid dan reliabel. Hasil dari penelitian kali ini bahwa gap negatif tertinggi terjadi pada atribut Reliability dimana Customer Services dalam hal menerangkan produk tabungan simpedes kurang mudah dipahami dikarenakan terlalu banyaknya produk selain tabungan simpedes yang ditawarkan dan dijelaskan kepada. Saran yang dapat ditawarkan oleh penulis yaitu sebaiknya Customer Services lebih fokus ke produk yang akan diambil nasabah setelah itu baru ditambahkan penjelasan terkait produk lain yang ditawarkan. Pada penelitian ini didapatkan kesimpulan bahwa kualitas pelayanan beserta dimensinya berpengaruh terhadap kepuasan nasabah Tabungan Simpedes BRI Unit Menanggal Surabaya

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Service Quality, Tingkat kepuasan
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 27 Oct 2020 06:21
Last Modified: 12 Jan 2023 01:46
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/1855

Actions (login required)

View Item View Item