DEWI, INDRIANA ROWZA (2019) ANALISIS PERSEDIAAN BAHAN BAKAR SOLAR UNTUK KELANCARAN PROSES PELAYANAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE EOQ (ECONOMIC ORDER QUANTITY) DI PT EMITRACO INVESTAMA MANDIRI. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.
Text
15211087 - ABSTRAK INDRIANA ROWZA DEWI.pdf Download (71kB) |
|
Text
15211087 - BAB I INDRIANA ROWZA DEWI.pdf Download (42kB) |
|
Text
15211087 - JURNAL INDRIANA ROWZA DEWI.pdf Download (809kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persediaan bahan bakar solar yang optimal dengan menggunakan metode economic order quantity untuk proses pelayananya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah mix methods atau metode kombinasi. Metode kombinasi yaitu metode penelitian yang menggabungkan antara metode kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini menggunakan data primer dan skunder berupa data kartu stock dan laporan pembelian serta wawancara dan observasi. Populasi dalam penelitian ini adalah kendaraan yang digunakan untuk pelayanan serta wilayah perusahaan. Sample dalam penelitian ini adalah bahan bakar solar serta informasi dari narasumber. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode economic order quantity untuk menghitung jumlah otimal pemesanan, waktu optimal pemesanan, safety stok dan reorder point. Penelitian ini menarik data persediaan serta pengadaan bahan bakar solar selama periode 12 bulan pada tahun 2018.Setelah dilakukan perhitungan dengan metode economic order quanitty, maka diperoleh quantitity pembelian opimal sebesar (Q^*)5.934 liter perpemesanan, frekuensi pembelian optimal dalam satu tahun sebanyak 84 kali, safety stock sebesar 278,37 liter, reorder point sebesar 5.860 liter dalam waktu tunggu optimal selama 4 hari setelah pemesanan. Dengan menggunakan metode economic order quantity total biaya persediaan yang timbul jauh lebih ekonomis dengan total biaya persediaan sebesar Rp 5.673.924.648,-. Menurut kebijakan perusahaan selama ini perusahaan rata-rata melakukan pembelian sebesar 7.379 liter perpemesanan dengan frekuensi sebanyak 67 kali dan total biaya persediaan Rp 6.126.032.646. Total biaya persediaan diperoleh dari total biaya pemesanan dan biaya penyimoanan. Selisih total biaya persediaan bahan bakar solar menurut kebijakan perusahaan dengan metode economic order qunatity adalah sebesar Rp 452.107.998 lebih ekonomis dengan menggunakan metode economic order quantity. Kata Kunci: Economic Order Quantity, Safety Stock,Reorder Point, Lead Time danBiaya Persediaan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Economic Order Quantity, Safety Stock,Reorder Point, Lead Time danBiaya Persediaan |
Subjects: | Manajemen |
Divisions: | S1 Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com |
Date Deposited: | 19 Nov 2019 05:08 |
Last Modified: | 14 Dec 2022 02:13 |
URI: | http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/1192 |
Actions (login required)
View Item |