PENGARUH CITRA MERK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN MOBIL MERK DAIHATSU SURABAYA DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

ADIASTO, ADRIANUS TITO (2018) PENGARUH CITRA MERK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN MOBIL MERK DAIHATSU SURABAYA DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Diploma thesis, STIE MAHARDHIKA SURABAYA.

[img] Text
14210052 - ABSTRAK ADRIANUS TITO ADIASTO.pdf

Download (104kB)
[img] Text
14210052 - BAB I ADRIANUS TITO ADIASTO.pdf

Download (38kB)
[img] Text
14210052 - JURNAL ADRIANUS TITO ADIASTO.pdf

Download (201kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh citra merek terhadap kepuasan konsumen mobil merek Daihatsu di Surabaya dengan keputusan pembelian sebagai variabel intervening. Menggunakan metode kuantitatif, deskriptif, path analysis dengan SPSS. Jumlah populasi sama dengan jumlah sampel yaitu 30 responden, menggunakan skala likert dengan range jawaban positif 1-4 pilihan jawaban. Pada penelitian ini dinyatakan bahwa variabel citra merek, keputusan pembelian dan kepuasan konsumen memiliki nilai corrected item total correlation melebihi 0,3 yang artinya pernyataan tersebut adalah valid. Pada uji reliabilitas dengan hasil diatas 0,6 cronbach alpha yang berarti reliabel. Pada penelitian ini menunjukkan hasil bahwa variabel citra merek berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen, keputusan pembelian berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen, tetapi pengaruhnya lebih besar jika citra merek berpengaruh pada kepuasan konsumen melalui keputusan pembelian sebagai intervening. Dengan persamaan Z = 0,932X + 0,368 Є1 variabel citra merek berpengaruh terhadap keputusan pembelian dengan kontribusi 86,4 % dan Y = 0,418 X + 0,564 Z + 0,268 Є2 variabel citra merek dan keputusan pembelian berpengaruh secara simultan sebesar 92,8 % terhadap kepuasan konsumen, dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain sebesar 16,4% yang dapat digunakan untuk penelitian selanjutnya. Keywords: Citra Merk, Kepuasan Konsumen, Keputusan Pembelian, Daihatsu

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Citra Merk, Kepuasan Konsumen, Keputusan Pembelian, Daihatsu
Subjects: Manajemen
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email lib.stiemahardhika@gmail.com
Date Deposited: 30 Oct 2019 10:22
Last Modified: 15 Dec 2022 07:45
URI: http://repository.stiemahardhika.ac.id/id/eprint/1121

Actions (login required)

View Item View Item